Data Centre Dibangun Tahun Ini, HAM Kerahkan Semua Petinggi Kawal Progresnya

PEMBANGUNAN Data Centre di Batam akan dilaksanakan tahun ini. Untuk mematangkan, Tim Kementerian Kominfo yang dipimpin oleh Direktur Layanan Aplikasi Informatika Pemerintah, Bambang Dwi Anggono menyambangi kantor Walikota Batam, Selasa (22/1/2020).

Di hadapan Wakil Walikota Batam H Amsakar Achmad (HAM), Direktur yang biasa disapa Ibenk tersebut menyampaikan bahwa pembangunan Data Centre tersebut akan di mulai tahun 2020.

“Pertengahan tahun ini direncanakan sudah dapat dilakukan ground breaking, sehingga harus diupayakan penyelesaian hibah lahan pada pertengahan Februari ini,” terangnya.

Masuknya Proyek Strategis Nasional yang pada tahap awal diperkirakan mencapai 1,5 triliun rupiah ini disambut gembira oleh HAM.

Info dari Ibenk, anggaran sudah tersedia tahun ini dan tentu Pemko Batam akan dukung penuh agar bisa berjalan sesuai jadwal.

“Tadi kami sudah diskusikan tahapan-tahapan dan timeline yang harus dipenuhi dan saya minta Kadis Kominfo (Azril Apriansyah), Kabid Aset dan Dinas Pertanahan mengawal proses ini,” ujar suami Hj Erlita Sari Amsakar tersebut.

Selanjutnya HAM akan meminta Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdako Batam Yusfa Hendri, Asisten Administrasi Umum Setdako Batam Heriman, serta Kepala Badan Perencanaan dan Penelitian Pengembangan dan Pembangunan Daerah (Bapelitbanda) Kota Batam Wan Darussalam untuk melaporkan progres evaluasinya pada akhir Januari ini, untuk memastikan proses hibah aset ke kementerian bisa dilakukan sesuai jadwal.

Tim Kementerian Kominfo bersama Tim Bappenas yang baru tiba di Batam Selasa siang kemarin direncanakan akan berkunjung ke lokasi lahan yang telah disiapkan oleh Pemko Batam seluas 4 Ha di Tembesi pada hari ini, Rabu (22/1/2020). ***
__________
Sumber: Media Center Pemko Batam

admin

Next Post

Jefridin: Menag Ajak Tokoh Agama dan ASN jadi Garda Terdepan Jaga NKRI 2 min read

Wed Jan 22 , 2020
SEKRETARIS Daerah Kota Batam H Jefridin menyampaikan terima kasih kepada Menteri Agama (Menag) RI Fachrul Razi karena dalam kunjungan kerjanya di Batam, telah memotivasi aparatur sipil negara, para tokoh agama, dan siswa Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia. Ucapan ini disampaikan Jefridin saat mewakili Walikota Batam H Muhammad Rudi (HMR), mengantar […]

You May Like


Website Reviews

JDIH DPRD Batam

Reviews

User 01/17/2020

Instagram